Kamis, 22 Agustus 2013

K3 (Kritis, Kreatif, Konstruktif)


 
               Sebagai seorang mahasiswa kita harus dapat berpikir dengan K3 yaitu berpikir Kritis, Kreatif, dan Konstruktif. Pertama, kritis. Kritis maksudnya dapat memberikan tanggapan ataupun kritikan dengan didasari suatu landasan atau latar belakang. Kita dapat menemukan penyebab-penyebab suatu permasalahan dengan berpikir kritis sehingga kita tidak hanya memberikan suatu kritikan namun juga mampu untuk menunjukkan suatu pembenaran dan memberi solusi terhadap suatu permasalahan.
                Dalam memberikan solusi pada suatu permasalahan harus memperhatikan berbagai aspek. Suatu solusi harus bersifat membangun. Untuk itu seorang mahasiswa  juga harus bisa berpikir konstruktif. Berpikir konstruktif ini berkaitan juga dengan berpikir kritis dimana ketika kita mengkritisi suatu permasalahan kita juga harus dapat membebrikan solusi yang konstruktif.
                Setelah dapat memberikan tanggapan dengan berpikir kritis dan member solusi yang konstruktif selanjutnya kita harus berpikir kreatif dalam menyelesaikan suattu permasalahan. Kreatif maksudnnya membuat suatu inovasi baru yang menarikdan tepat guna. Kreatif ini penting untuk menarik pihak lain agar bersedia untuk ikut serta dalam menyelesaikan suatu permasalahan sehingga suatu permasalahan dapat segera teratasi.

Novia Arismawati, SAPPK 2013

Tidak ada komentar:

Posting Komentar